Gunung Fuji Sudah Memiliki Jaringan Data 4G LTE

Gunung Fuji salah satu gunung tertinggi dan terpopuler di negri Jepang yang juga merupakan ikon utama dalam dunia parawisata di negeri Sakura itu. Setiap tahunnya banyak wisatawan lokal maupun mancanegara melakukan kunjungan wisata untuk melihat-lihat keindahan alam yang ada di dalam objek wisata gunung Fuji ini yang letaknya tidak berjauhan dari ibukota Jepang, Tokyo.
gunung fuji 4g
Dikarenakan banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang melakukan kunjungan wisata di kawasan Gunung Fuji ini, baik dari pemerintah maupun perusahaan operator telekomunikasi telah menyiapkan jaringan telekomunikasi di sekitar kawasan gunung ini untuk memenuhi berbagai kebutuhan komunikasi pada setiap wisatawan maupun penduduk lokal sendiri. Bahkan di puncak gunung Fuji sejak tahun 1999 sudah memiliki jaringan telepon genggam dan pada tahun 2005 sudah mendapat jaringan data 3G.
Tidak puas hanya 3G, mulai dari pertengahan tahun 2013 ini, kawasan gunung Fuji ini akan memiliki jaringan data 4G LTE yang disediakan oleh salah satu operator telekomunikasi ternama di Jepang, DoCoMo. Mereka akan meletakkan 30 unit truk yang memiliki antena pemancar sinyal/booster jaringan 4G LTE di kawasan puncak Gunung Fuji ini. Dengan adanya jaringan 4G LTE ini, para wisatawan dan para pendaki gunung yang mengunjungi Gunung Fuji ini akan semakin mudah berkomunikasi dengan dunia luar, terutama dalam dunia sosial media, dimana segala kemudahan untuk saling berbagi keindahan Gunung Fuji melalui jaringan sosial media semakin mudah dilakukan, baik melalui postingan facebook, Twiiter, Instagram dan sosial media lainnya

jagatreview.com

¡Compártelo!

Visitor Ku

 

About

Nama : Christoforus kismaradi NPM : 11110585 Seorang mahasiswa Universitas Gunadarma jurusan Sistem Informasi .Mahasiswa semester 5 yang berusaha selalu menjadi lebih baik :)
Share tips n' trick Copyright © 2011 | Tema diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger